Instalasi Mikrotik

Mikrotik atau disebut MikroTik RouterOS™ adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer manjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk ip network dan jaringan wireless, cocok digunakan oleh ISP dan provider hotspot.

Untuk instalasi Mikrotik ini biasanya kita memakai CD installer Mikrotik, langkah-langkahnya sebagai berikut ;
· Setting BIOS PC router Mikrotik untuk booting awal pada CDROM .
· Setelah booting dari CD, kita lihat sebuah menu seperti berikut;


Welcome to MikroTik Router Software installation

Move around menu using 'p' and 'n' or arrow keys, select with 'spacebar'.
Select all with 'a', minimum with 'm'. Press 'i' to install locally or 'r' to
install remote router or 'q' to cancel and reboot.
[X] system [ ] isdn [ ] synchronous
[X] ppp [ ] lcd [ ] telephony
[X] dhcp [ ] ntp [ ] ups
[X] advanced-tools [ ] radiolan [ ] web-proxy
[ ] arlan [ ] routerboard [ ] wireless
[ ] gps [X] routing
[ ] hotspot [X] security

Lakukan seperti yang di intruksi, pilih paket yang kita butuhkan dan tekan ‘i' untuk instalasi.

Kemudian ada 2 pertanyaan:

Warning: all data on the disk will be erased!
Continue? [y/n]

Tekan [Y] untuk terus, atau [N] untuk mengagalkan instalasi.

Do you want to keep old configuration? [y/n]:

Diharuskan untuk tetap menggunakan konfigurasi lama dengan (tekan [Y]) atau menghapus konfigurasi lama (tekan [N]) dan diteruskan instalasi. Untuk pertama kali instalasi, tekan [N].

Creating partition...
Formatting disk...


System akan menginstalasi semua paket yang kita pilih. Setelah instalasi selesai, tekan ‘Enter’, dan keluarkan CD installer dari CDROM;

Software installed.
Press ENTER to reboot

Jadi sesimple itu cara instalasi Mikrotik, setelah itu kita akan setting Mikrotik.



0 komentar

Recommended Money Makers

  • Chitika eMiniMalls
  • WidgetBucks
  • Text Link Ads
  • AuctionAds
  • Amazon Associates